Tuesday, November 13, 2007

Makan Lontong Pake Ketupat, Kalau Ada Khilaf Mohon Dimaafkan


Alhamdulillah Lebaran 1428 H telah berlalu dan masih diberi kesempatan Allah SWT untuk bisa bersilahturahmi memohon maaf dan Ridho dengan Orang tua, sanak saudara, dan kerabat di Jakarta. Jadi punya Kampung Halaman buat mudik ^_^.


Hari libur lebaran dan cuti bersama yang ditetapkan pemerintah membuat liburan lebaran cukup panjang kali ini , dan tentunya membuat harga tiket pesawat menjadi naik dibanding hari-hari biasanya. Dengan adanya teman yang bekerja di travel akhirnya tiket PP (Btm - Jkt 10 okt dan Jkt - Btm 24 Okt2007) saya dapatkan tidak begitu mahal :) Take off dari Bandara Hang Nadim pkl 19:00, 10 Oktober 2007 diJakarta sampai pukul 20:30 (+ 1.5 Jam Perjalanan).


Ketika takbir bergema sampai ke relung hati,
memuji kebesaran Allah yang Esa,
ketika hati terbuka untuk mengerti makna dan pesan inti,
betapa Maha Murah dan Maha Pengampun Yang Maha Kuasa,
alangkah indah berbagi maaf dan pengampunan di dalam damai,
dan kasih semata yang bekerja di alam semesta.

Ketika kota besar menjadi sepi kehilangan penghuninya,
dan jalan-jalan antar kota penuh sesak dengan satu bentuk uji kesabaran,
menampakkan kerinduan untuk pulang dan kembali bersua,
dengan keluarga dan handai taulan,
alangkah indah makna kebersamaan dan cinta,
serta pengorbananan untuk kembali pulang...

Taqabalallahu Minna wa Minkum. Shiyamana wa Shiyamakum.
Semoga Allah menerima Amal shalih, shaum, shalat & tilawah kita, amiin.
Mohon maaf atas segala salah & khilaf baik yang disengaja maupun tidak disengaja.
Selamat Idul Fitri 1428 H. Mohon Maaf Lahir dan Bathin